Rekomendasi Model Berlian Cincin Nikah Solitaire Terpopuler

Cincin solitaire merupakan salah satu model cincin yang paling banyak disukai. Salah satunya yaitu untuk cincin nikah. Model solitaire adalah cincin yang pada dasarnya mudah sekali dibedakan. Ciri cincin yang satu ini yaitu hanya menggunakan satu cincin solitaire centering yang ukurannya besar.

Selain menggunakan satu berlian, ada juga model cincin solitaire yang punya beberapa berlian sekaligus,  namun tetap yang menjadi centering berlian hanya satu saja. Selain itu juga banyak ragam pilihan cincin nikah terjangkau yang punya warna dan kualitas yang bagus.

Jenis-Jenis Berlian Solitaire

cincin nikah

Untuk cincin pernikahan, saat ini telah hadir beberapa pilihan jenis berlian yang ada di pasaran untuk model cincin yang satu ini. Berikut sudah kami rangkum apa saja jenis-jenis berlian yang umum digunakan pada cincin model ini.

1.  Heart Shape

Berlian dengan bentuk atau model hati ini menjadi salah satu pilihan utama untuk yang suka dengan model perhiasan yang romantis. Bentuk hati merupakan salah satu berlian langka karena proses pembuatannya yang tergolong rumit.

Pembentukan berlian heart shape ini tergolong sulit sehingga membuat model berlian ini menjadi langka. Berlian berbentuk hati kini hadir dengan berbagai macam pilihan ukuran, baik itu kecil maupun besar.

Cincin solitaire yang ukurannya besar dan berbentuk hati, adalah jenis cincin yang paling disukai. Terutama jika berliannya bertipe fancy diamond.

2.  Round Cut Diamond

Model round cut diamond merupakan salah satu model terbaik. Kenapa demikian? Karena model ini memiliki bentuk bulat yang sempurna sehingga bentuk ini bisa mengoptimalkan keindahan dan juga kemilau dari berlian yang Anda pilih. Dengan begitu model ini bisa menjadi salah satu pilihan berlian paling sempurna.

Round cut diamond tidak sesulit heart shape untuk Anda dapatkan. Karena model yang satu ini hampir tersedia di berbagai brand atau toko perhiasan yang menyediakan model berlian yang satu ini.

3.  Baguette Diamond

Model berlian berikutnya ini pernah digunakan pada jenis cincin custom yang digunakan pada prosesi pernikahan Atta Halilintar dengan Aurel Hermansyah. Model cincin yang mereka gunakan berhiaskan berlian baguette yang terlihat cantik dan juga menawan untuk prosesi pernikahan.

Baguette diamond cut merupakan sebuah berlian yang berbentuk persegi panjang yang unik dengan tepian segi lima yang unik dan terlihat menawan. Selain itu, model baguette juga merupakan tipe berlian yang populer di Perancis dan menjadi salah satu berlian populer di negara tersebut.

4.  Marquise Cut  

Model yang satu ini memiliki sejarah panjang dan romantis. Bentuknya sendiri terinspirasi dari pear shape. Berlian ini bisa membuat jari menjadi terlihat lentik dan panjang. Berlian ini sudah ada sejak abad 17 masehi di Perancis.

Marquise cut diamond adalah berlian yang diminta oleh Raja Louis XV untuk dibuatkan untuk hadiah untuk selir tercinta yaitu Marchioness Madame de Pompadour. Berliannya dibuat untuk menunjukkan rasa kasih sayang pada kekasih tercintanya.

Cincin Berlian Berkualitas di Mondial

Sedang mencari cincin pernikahan jenis solitaire? Kini Anda bisa menemukannya di Mondial yang merupakan salah satu brand perhiasan ternama yang ada di Indonesia. Model perhiasan yang satu ini merupakan salah satu pilihan terbaik untuk Anda.

Selain solitaire, disini Anda juga bisa mendapatkan berbagai macam model yang bisa Anda pilih sesuai dengan selera.

Itulah informasi seputar cincin nikah terjangkau yang punya banyak sekali model yang saat ini bisa menjadi salah satu pilihan yang tepat.