Masakan Rumahan Kaya Bumbu Yang Sangat Lezat
Indonesia yang kaya akan masakan tradisonal dengan kombinasi bumbu-bumbu rempah yang sangat khas menjadikan masakan rumahan kaya bumbu yang sangat lezat dan menggugah selera nafsu makan. Biasanya orang Indonesia akan mengolah masakan dengan berbagai bumbu dan rempah-rempah alami yang sangat khas dan menjadikan cita rasa makanan Indonesia yang tidak kalah dengan masakan luar.
Ada beberapa jenis masakan yang banyak menggunakan bumbu-bumbu khas dan terciptalah masakan yang banyak disukai oleh semua orang dan tidka hanya orang Indonesia saja, tapi sampai terkenal ke mancanegara.
Berikut ini masakan yang kaya akan bumbu khas Indonesia:
- Rendang, sudah tidak asing lagi bagi masyarakat Indonesia bahwa masakan dari olahan daging sapi ini sangat disukai oleh banyak orang dan sudah fenomenal sampai ke negara lain. Proses pengolahannya yang cukup lama dan menggunakan bumbu-bumbu pilihan yang sangat kaya dengan rempah-rempah khas Indonesia seperti kunyit, lengkuas, jahe, bawang, kelapa parut, daun jeruk dan lainnya menjadikan rendang makanan terenak nomor 1 di dunia.
- Opor ayam, biasanya jenis masakan ini tersaji pada saat lebaran. Opor ayam bumbu kuning atau opor putih memiliki citarasa yang sangat gurih dari santan kelapa dan campuran bumbu lainnya yang menjadikan opor ayam banyak digemari orang banyak.
- Nasi goreng rempah, dari namanya juga sangat menggoda selera makan, nasi goreng rempah ini diolah dengan berbagai rempah-rempah pilihan yang sangat khas, mulai dari bawang, cabe, merica, lada, pala, menjadikan nasi goreng yang satu ini terasa hangat dengan aneka rempah tersebut.
- Gule kambing, makanan berkuah ini juga menjadi favorit orang Indonesia karena rasanya yang sangat khas ditambah dengan bumbu-bumbu yang beragam menjadikan gule kambing kaya dengan bumbu dan rempah-rempahnya, seperti daun jeruk, santan, kunyit, asam kandis, serai dan lainnya.
- Kare ayam, tidak jauh berbeda dengan opor ayam, kare biasanya memiliki kuah yang sangat kental dengan citarasa bumbu yang khas seperti kemiri, kunyit, serai, jahe, jinten, santan kelapa dan sebagainya.
- Sop konro, makanan yang satu ini khas dari Indonesia, berbahan dasar iga sapi yang berasal dari tradisi bugis Makasar, kaya akan rempah-rempah dan rasanya super mantap.
- Bagaimana dengan masakan rumahan kaya bumbu Anda? Pastikan masakan Anda lezat dengan Royco rasa ayam atau rasa sapi yang dapat menjadikan masakah lebih gurih dan terasa bumbunya.