Model Desain Kamar Mandi Modern Yang Minimalis

Kamar mandi merupakan sebuah ruangan yang dari namanya saja kita sudah mengetahui mengenai fungsi ruangan tersebut. Ya, kamar mandi merupakan sebuah ruangan yang digunakan khusus untuk mandi dan melakukan kegiatan lainnya yang bersifat privat yaitu sebuah kegiatan yang hanya kita dan orang – ornag tertentu saja yang bisa mengetahuinya.

Keberadaan kamar mandi dalam sebuah rumah begitu sangat penting dan vital, karena kamarmandi merupakan tempat kita melakukan kegiatan yang sangat wajib kita lakukan. Oleh sebab itu, buatlah desain kamar mandi kita sefektif mungkin agar kita bisa aman dan nyaman saat berada di dalamnya.

desain kamar mandi modern
desain kamar mandi modern

Salah satu desain yang banyak digunakan saat ini adalah desain kamar mandi modern yang minimalis dimana selain mengutamakan keindahan desainnya, desain kamar mandi modern juga mengutamakan sisi keamanan dan kenyamanannya. Tidak ada gunanya desain kamar mandi yang bagus namun ketika digunakan, anda merasakan risih dan tidak nyaman.

Ada beberapa jenis model desain kamar mandi modern minimalis yang bisa anda gunakan untuk kamar mandi di rumah anda. Adapun beberapa jenis desain kamar mandi tersebut adalah sebagai berikut :

  1. Kamar mandi minimalis tanpa sekat. Keberadaan sekat atau shower screen tanpa disadari akan membuat kamar mandi Anda tampak semakin sempit. Walau bisa diakali dengan sekat transparan, kamar mandi tanpa sekat memiliki nilai artistik tersendiri. Lapisan keramik dinding dan lantai bertekstur matte, pada desain kamar mandi ini, juga akan membuat kamar mandi Anda tampak lebih berkelas.
  2. Kamar mandi dengan keramik mozaik putih. Desain kamar mandi ini menjadi pilihan yang tepat untuk kamar mandi minimalis putih monokrom. Untuk membuat kamar mandi Anda semakin stylish, pasang figura karya seni abstrak dengan lis hitam. Tempatkan pula vas bunga di sebelah wastafel Anda sebagai pemanis ruangan.
  3. Desain kamar mandi modern minimalis bernuansa gelap. Bila dahulu kamar mandi gelap dianggap kotor dan menyeramkan. Kini, kamar mandi berwarna hitam menjadi populer karena kesan minimalis mewah yang diberikan. Untuk kamar mandi ini, Anda sangat perlu memperhatikan pencahayaan. Pasang lampu berwarna putih dan juga jendela untuk memberikan pencahayaan alami.

Jika anda membutuhkan berbagai informasi dan ingin melakukan konsultasi mengenai desain kamar mandi modern minimalis, anda bisa mengunjungi IKEA Indonesia yang berada di kawasan Alam Sutera, Tangerang – Banten.